Saturday 23 August 2014

One Day Trip to Singapore

Assalamu'alaikum

Beberapa bulan yang lalu dan bertepatan dengan selesainya pengumpulan deadline tugas kuliah, saya diajak oleh suami saya untuk jalan-jalan. Sepertinya suami saya yang pengertian ini melihat saya terlalu sibuk dan perlu liburan. Akhirnya saya diajak suami ke daerah Johor Bahru, Malaysia untuk melihat Great Sale beberapa bulan yang lalu.  Saya belum pernah mengunjungi daerah ini sebelumnya,  karena kalau ke Malaysia biasanaya pasti hanya ke Kuala Lumpur atau paling jauh ke Genting atau Cameron Highland.

Pengalaman yang unik adalah ketika kami memutuskan untuk melakukan perjalanan Johor Bahru-Singapore dengan hanya menggunakan bus dalam waktu yang sangat singkat. Hmmm, waktu itu saya hanya punya sisa liburan 2 hari lagi, jadi kami memutuskan untuk menyebrang ke Singapore dan kembali ke Johor dalam sehari saja dan esoknya pulang ke Jakarta dengan pesawat. Semua info perjalanan Johor-Singapore kami peroleh dari internet. Awalnya agak bingung dengan sistem imigrasi di penghentian bus, tapi kalau sudah pernah coba ternyata sederhana.

Mula-mula dari hotel kami menggunakan taxi ke JB Central. JB Central merupakan area terminal bus di Johor. Setelah itu kami memilih bus untuk menuju Singapore. Tarifnya murah, hanya sekitar RM 2,2 kalau tidak salah. Baru sebentar naik bus, kira-kira hanya 3 menit kami diminta turun dari bus untuk immigrasi check untuk keluar Malaysia. Setelah itu melanjutkan perjalanan naik bus yang tadi kami naiki untuk menuju Singapore. Jangan membuang tiket yang kita beli diawal ya, karena biasanya akan diperiksa kembeli oleh petugas bus. Kalau sudah sampai terminal di Singapore siap-siaplah untuk banyak berjalan kaki dan jangan malu untuk bertanya kalau kita tidak mengerti. 

Akhirnya sampailah kita ke daerah Orchard Road yang memang kami hanya mau menghabiskan waktu di daerah ini. Jangan lupa untuk mencari makan siang yang halal di foodcourt Lucky Plaza. Entah kenapa, yang paling suka di daerah Orchard ini adalah Kinokuniya Book Store. Membeli buku-buku fashion impor yang berbeda dengan Kinokuniya Jakarta dengan harga yang jauh lebih murah dan lebih lengkap koleksinya. Jadi habislah saya berbelanja buku-buku, bukan produk fashion :)

Setelah puas berbelanja buku di Kinokuniya dan berjalan-jalan di pertokoan sepanjang jalan Orchard Road, sekitar pukul 18.00 saya kembali ke terminal bus Singapore untuk kembali menuju JB Central. Yes, petualangan baru buat saya dan suami. Berangkat pukul 12.00 dari JB dan kembali pukul 19.00 di JB. Seru!







My outfit:
Cala Scarf (double) by KIVITZ
Cardigan by unbranded
Hafi Dress (Blue) by KIVITZ

Wassalamu'alaikum

1 comment:

  1. Waaaah ....book's worm juga yaaa mba fitri .... sama donk .... kalo udah masuk toko buku tuuuh seems like I were in a paradise ... hehehe ... lebayy ....
    Sukses trus ya mba fitrI .... ♥♥

    ReplyDelete